https://bali.times.co.id/
Olahraga

PON XXI, Izzy Dwifaiva Rajai Renang pada nomor 400m Gaya Bebas Putri

Sabtu, 14 September 2024 - 19:49
PON XXI, Izzy Dwifaiva Rajai Renang pada nomor 400m Gaya Bebas Putri Izzy Dwifaiva Hefrisyanthi memacu kecepatannya pada final renang 400 meter gaya bebas putri PON XXI Aceh-Sumut di Kolam Renang Selayang Dispora Sumatera Utara, Medan, Sabtu (14/9/2024).

TIMES BALI, MEDAN – Perenang Jawa Timur Izzy Dwifaiva Hefrisyanthi memastikan medali emas pada nomor 400m gaya bebas putri Pekan Olahraga Nasional XXI (PON XXI) 2024 Aceh-Sumatera Utara di Kolam Renang Selayang, Medan, Sumatera Utara, Sabtu, (14/9/2024).

Izzy merajai sejak awal lomba hingga akhirnya menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 4 menit 23,17 detik.

Sejak awal lomba, perenang 19 tahun itu langsung melesat meninggalkan para pesaingnya. Pada 50 meter pertama, dia sempat dibayangi sesama perenang Jawa Timur Adinda Larasati Dewi Kirana.

Namun setelah itu, Izzy menjauh hingga akhirnya memastikan medali emas pada hari pembuka persaingan renang dalam pesta olahraga terbesar di Indonesia tersebut.

Adinda Larasati berada di posisi kedua dengan catatan waktu 4 menit 26,96 detik. Adapun perunggu menjadi milik wakil DKI Jakarta Serenna Karmelita Muslim yang membukukan 4 menit 28,02 detik.

Sejak pagi, Izzy memang tampil dominan. Pada sesi kualifikasi dia juga menjadi yang tercepat dengan 4 menit 24,73 detik.

Adapun emas PON 2024, melebihi pencapaian dari PON 2021 Papua. Kala itu, Izzy meraih perunggu dengan catatan waktu 4 menit 25,63 detik.

Izzy kalah dari Raina Saumi Grahana (Jawa Barat) yang meraih emas dengan 4 menit 22,02 detik dan Adinda Larasari yang meraih perak dengan 4 menit 25,55 detik.

Berikut hasil perlombaan nomor 400m gaya bebas putri PON 2024 di Kolam Renang Selayang, Sabtu (14/9/2024):

Izzy Dwifaiva Hefrisyanthi (Jawa Timur) - 4 menit 23,17 detik
Adinda Larasati Dewi Kirana (Jawa Timur) - 4 menit 26,96 detik
Serenna Karmelita Muslim (DKI Jakarta) - 4 menit 28,02
Prada Hanan Farmadini (Jawa Barat) - 4 menit 28,78
Gusti Ayu Made Nadya Saraswati (Kalimantan Barat) - 4 menit 34,90
Desak Nyoman Shiva Pradnyaswari Dewi (Bali) - 4 menit 38,20 detik
Yoshia Honda (Kepulauan Riau) - 4 menit 48,12 detik.Imam Kusnin Ahmad. (*)

Pewarta : Imam Kusnin Ahmad
Editor : Faizal R Arief
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Bali just now

Welcome to TIMES Bali

TIMES Bali is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.