https://bali.times.co.id/
Olahraga

Catatan Euro 2024: Big Match Spanyol vs Jerman Nilai 95, Belanda vs Turki Nilai 80

Minggu, 07 Juli 2024 - 20:17
Catatan Euro 2024: Big Match Spanyol vs Jerman Nilai 95, Belanda vs Turki Nilai 80 Toni Kroos diapit Lamine Yamal dan Dani Olmo dalam laga perempat final Euro 2024 antara Spanyol vs Jerman di Stuttgart Arena, 5 Juli 2024. (Foto: Fabrice COFFRINI / AFP)

TIMES BALI, JAKARTASAMPAI babak 8 Besar Euro 2024 rampung, Minggu 7 Juli dinihari, telah tergelar 48 pertandingan. Tersisa 2 pertandingan semifinal dan 1 pertandingan final. 

Tidak ada pertandingan perebutan juara III. Dari 48 pertandingan tersebut, partai atau pertandingan manakah yang terbaik? 

Rasanya, banyak yang memilih partai perempat final Spanyol vs Jerman lah yang terbaik. Benar-benar layak disebut sebagai The Real Final. Kalau boleh dinilai, maka grande partita (partai akbar) Spanyol vs Jerman bernilai 95. Yang sempurna nilai 100.

Partai mana yang layak dinobatkan sebagai grande partai peringkat 2? Rasanya, partai perempat final Belanda vs Turki. Layak dinilai 80, dan layak diletakkan sebagai peringkat kedua pertandingan terbaik dalam 48 pertandingan yang telah tergelar. 

Sedangkan 46 laga lainnya, partai Portugal vs Prancis bernilai 75, Inggris vs Swiss bernilai 70, dan lainnya di bawah 70. 

Belanda harus mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya untuk menaklukkan heroisme Turki, sampai peluit akhir! 

Belanda menang 2-1. Tapi Turki yang lebih dulu membobol gawang Belanda yang dikawal kiper Bart Verbruggen di menit 35. Dibobol Samet Akaydin. Gol balasan Belanda diciptakan bek Stefan de Vrij di menit 70, dan gol bunuh diri Mert Muldur di menit 76. Muldur menjatuhkan diri untuk menutup gerakan Cody Gakpo, mengantisipasi umpan tarik mendatar dari Dumfries. Tapi bola membentur pahanya dan bola berubah arah masuk ke gawangnya sendiri. 

Yang kita saksikan, Turki justeru menekan hebat pertahanan Belanda di 15 menit akhir. Beberapa peluang gol tercipta, namun tak juga membuahkan gol. Turki hebat! Walau akhirnya kalah tipis. 

Di lantai bursa Turki sebagai tim bawah (tak diunggulkan) divoor 2 1/4. Pakar bursa mengalkulasikan Turki minimum kalah 2 gol. Namun kenyataannya Belanda harus bersusah payah untuk menang 1 gol saja. Belanda menerapkan permainan cepat dan keras. Tiga kartu kuning untuk pemain Belanda. Di kubu Turki tak seorang pun pemain kena kartu. Hanya seorang ofisial Turki yang dikartumerahkan oleh wasit. Walau kalah, Turki patut disebut sebagai tim hebat. Mereka tak pernah berlaga dengan semangat loyo. Mereka juga mampu menjaga emosinya walaupun ditekan sehebat apa pun. 

Turki memang kalah, namun petaruh bola yang memegang Turki justeru menang 100 persen dari stake! Karena Belanda gagal menang 2 gol. 

Akan halnya partai Spanyol vs Jerman, rasanya tak diragukan lagi bahwa inilah partai terhebat sampai 48 laga yang tergelar. Perpanjangan waktu (extra time) terpaksa dilakukan karena sampai 2x45 menit skor 1-1. Baru di 15 menit extra time kedualah Spanyol membuat gol penentu kemenangan. Di menit 119 hasil tandukan Mikel Merino. Menyambut umpan manis Dani Olmo (pencetak gol pertama Spanyol). 

Sampai menit akhir perpanjangan waktu, pertandingan tetap berlangsung mencekam. Begitu gelandang gaek Thomas Muller diturunkan Jerman balik menekan pertahanan Spanyol. 

Empat pemain Spanyol kena kartu kuning: Rodri, Ruiz, Le Normand, dan kiper Spanyol Unai Simon. Satu pemain Spanyol kena kartu merah: bek kanan Dani Carvajal. Di kubu Jerman, tiga pemain kena kartu kuning: Kroos, Kan, dan Rudiger. Betapa keras dan serunya The Real Final ini.

BAGAIMANA DUA LAGA SEMIFINAL?

Kini kita menunggu 2 partai semifinal:

Rabu 10 Juli
02.00 Spanyol vs Prancis
Pakar bola Eropa mengalkulasikan:
Peluang menang Spanyol 36%
Extra time 33%
Peluang Prancis 31%
Versi Asia, tidak satu pun yang divoor. 0-0, tanpa handicap. 

Apakah si Raja Keberuntungan Prancis masih memperoleh anugerah keberuntungan lagi untuk lolos ke final? Rasanya koq tidak adil. Wallahualam. 

Kali ini yang mereka hadapi adalah tim terbaik Spanyol. Rasanya, partai final akan menjadi arena antiklimaks Euro 2024 kalau Prancis yang lolos ke final! Inilah yang membuat para penggila bola penasaran untuk menyaksikan partai Spanyol vs Prancis. 

Kamis 11 Juli
02.00 Belanda vs Inggris
Peluang menang Belanda 31%
Extra time 32%
Inggris 37%
Versi Asia 0-0 tanpa handicap. Tidak ada yang divoor. 

Apabila Belanda tampil sehebat ketika mereka menaklukkan Turki 2-1 di 8 Besar, rasanya Belanda akan bisa lolos ke final. 

Kita berharap kedua partai semifinal ini bernilai 85. Dan, di partai final nanti apabila yang menang di semifinal Spanyol dan Belanda, duel akbar mereka akan bernilai 90. Bisakah lebih dari 90, itulah yang kita harapkan. 

Jangan sampai terjadi partai antiklimaks di puncak Euro 2024. Semoga. (*)

Pewarta :
Editor : Khoirul Anwar
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Bali just now

Welcome to TIMES Bali

TIMES Bali is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.