https://bali.times.co.id/
Berita

HUT ke-37 SMAN 2 Ngadirojo, Wabup Pacitan Apresiasi Prestasi Siswa

Selasa, 18 Maret 2025 - 13:03
HUT ke-37 SMAN 2 Ngadirojo, Wabup Pacitan Apresiasi Prestasi Siswa Potong pita oleh Wakil Bupati Pacitan, Gagarin Sumrambah menandai dimulainya jalan sehat HUT ke-37 SMAN 2 Ngadirojo. (FOTO: Nindya for TIMES Indonesia)

TIMES BALI, PACITANSMAN 2 Ngadirojo Pacitan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-37 dengan penuh semarak pada 9 Februari 2025.  Acara yang berlangsung di halaman sekolah ini dihadiri Wakil Bupati atau Wabup Pacitan Gagarin Sumrambah, pengawas SMA, serta tokoh masyarakat sekitar. 

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Pacitan menyampaikan apresiasi atas pencapaian SMAN 2 Ngadirojo yang terus berkembang selama lebih dari tiga dekade.

Wabup Gagarin mengaku  mengikuti dengan bangga perkembangan SMAN 2 Ngadirojo yang tahun ini merayakan ulang tahunnya yang ke-37. Ia pun mengucapkan selamat dan berharap sekolah ini terus maju dalam memajukan pendidikan di Pacitan.

jalan-sehat-HUT-ke-37-SMAN-2-Ngadirojo-2.jpg

"Kami juga mengapresiasi prestasi para siswa, khususnya Valian Riska dan Diki, yang berhasil lolos dalam ajang Toyota Eco Youth ke-13. Semoga mereka sukses dalam lomba bulan April nanti dan membawa nama baik sekolah serta Kabupaten Pacitan,” ujarnya.

Ia juga menegaskan bahwa semangat dan inovasi dari para siswa serta tenaga pendidik harus terus dijaga agar SMAN 2 Ngadirojo dapat semakin maju dan relevan dengan perkembangan zaman.

Sementara itu, Kepala SMAN 2 Ngadirojo, Misman, menekankan bahwa perayaan HUT ke-37 ini bukan sekadar seremoni, melainkan momentum untuk memperkuat komitmen sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan. 

“Kami bangga bisa merayakan ulang tahun yang ke-37 dan terus berkomitmen untuk menjadi sekolah yang unggul, berprestasi, serta memajukan pendidikan di Kabupaten Pacitan,” ungkapnya.

Acara perayaan ini dirancang untuk melibatkan seluruh civitas akademika dan masyarakat sekitar. Kegiatan diawali dengan upacara pembukaan, diikuti dengan berbagai perlombaan dan kompetisi yang mencerminkan semangat kreativitas serta sportivitas siswa.

Dalam rangkaian acara, SMAN 2 Ngadirojo menggelar pertandingan bola voli antar SMP/MTs sederajat, lomba seni seperti fashion show dan solo vokal, serta kegiatan kepalangmerahan dan kepramukaan yang melibatkan berbagai organisasi siswa.

Tren digital juga diakomodasi dalam perayaan ini melalui lomba Mobile Legends dan video vlog, yang kini menjadi favorit di kalangan pelajar.

Sebagai puncak acara, diadakan jalan sehat yang diikuti seluruh warga sekolah, diakhiri dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol rasa syukur atas perjalanan panjang SMAN 2 Ngadirojo dalam dunia pendidikan. Penghargaan juga diberikan kepada para pemenang lomba sebagai bentuk apresiasi atas prestasi mereka.

Melalui berbagai kegiatan yang inspiratif dan penuh semangat, perayaan HUT ke-37 SMAN 2 Ngadirojo Pacitan tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga menegaskan komitmen sekolah dalam mencetak generasi unggul yang siap bersaing di era modern. (*)

Pewarta : Yusuf Arifai
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Bali just now

Welcome to TIMES Bali

TIMES Bali is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.